plafon ialah : Langit-langit atau permukaan interior atas yang berhubungan dengan bagian atas sebuah ruangan. atau bisa disebut juga pembatas antara atap dan ruangan.
plafond ini terletak di atas sebuah ruangan,
sumber wikipedia
berikut ini contoh gambar nya
ada berbagai macam jenis plafond antara lain :
1.Plafon Triplek (plafon simpel dan sederhana)
Kelebihannya adalah karena rangkanya terbuat dari kayu maka cukup kuat untuk diinjak sehingga apabila ada sesuatu yang perlu diperbaiki di atas plafon tidak takut jebol.Sedangkan kekurangannya adalah kurang tahan air jika terjadi rembesan air hujan dari atap rumah.Disamping itu sambungan antara triplek dengan triplek lainnya juga harus dipoles sedemikian rupa agar tidak begitu kelihatan.
2.Plafon Gypsum (sering di pakai rumah modern)
Kelebihan plafon gypsum yaitu cepat dalam pengerjaan dan hasilnya juga akan lebih rapi karena sambungannya bisa dibuat tidak kelihatan sama sekali.Model dan bentuk plafon juga bisa dibuat sesuai keinginan karena sudah tersedia bermacam-macam lis profil,motif panel papan tengah dan material pendukung lainnya.Bentuk plafon gypsum bisa dibuat dalam berbagai bentuk misalnya bentuk bertingkat(drop ceiling),kubah(dome) dan lain-lain.
3.Plafon GRC atau disebt juga (Glassfiber Reinforced Cement Board)
Kelebihan plafon dengan papan GRC yaitu lebih tahan terhadap api dan air,ringan dan luwes dan proses pengerjaannyapun cukup mudah.Sedangkan kekurangannya yaitu tidak tahan benturan atau mudah retak.
4.Plafon Kayu atau (lambersering)
Kelebihan plafon ini yaitu lebih artistik dan bisa menciptakan suasana ruangan menjadi klasik.Sedangkan kelemahannya adalah pengerjaannya lebih sulit,lama dan memerlukan ketelitian.Disamping itu harganya juga lebih mahal dibandingkan dengan plafon gypsum.
5.Plafon Metal sering disebut (tin ceilling)
Kelebihan plafon metal adalah anti air,anti rayap dantahan lama.Sedangkan kekurangan plafon jenis ini yaitu pada harganya yang relatif masih mahal.
Judul: Gambar Detail pemasangan plafond
Rating: 100% based on 99998 ratings. 5 user reviews.
Ditulis Oleh 14:13
Rating: 100% based on 99998 ratings. 5 user reviews.
Ditulis Oleh 14:13
terima kasih sangat membantu
ReplyDelete